Publikasi
Balai Pelatihan Kesehatan Lampung
Kinerja Pelatihan
Rabu, 04 September 2024
Haii Kanca Bapelkes Lampung Misi Pertama Bapelkes Lampung adalah menyelenggarakan pelatihan kesehatan yang berkualitas dan terakreditasi. Oleh karena itu Bapelkes Lampung berupaya menyelenggarakan pelatihan sesuai Misi yang diemban, mulai dari koordinasi dengan stakeholder, perencanaan kegiatan, briefing dengan fasilitator dan pengendali diklat serta mempersiapkan Bahan Medis Habis Pakai (BMHP) dan Lokus Lapangan sesuai dengan amanat kurikulum pelatihan. Proses persiapannya panjang, bila semua sudah oke … baru peserta pelatihan kita panggil. Pelatihan kesehatan yang diselenggarakan oleh Bapelkes Lampung tersebut menggunakan Dana Dekonsentrasi Dinas Kesehatan Provinsi Lampung TA 2024 dan Dana DAK Non Fisik Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota TA 2024 Pada Bulan Mei terselenggara 6 Pelatihan, Bulan Juni terselenggara 9 pelatihan, Bulan Juli terselenggara 12 pelatihan dan Bulan Agustus terselenggara 12 pelatihan. Total pelatihan kesehatan yang diselenggarakan Bapelkes Lampung adalah 39 pelatihan hingga Agustus 2024 . . . . . . @bapelkes.provlampung #bapelkeslampung #dinkesprovinsilampung #widyaiswarabapelkeslampung #bapelkesSMART